logo

Legend of Cendrawasih! Game Bertema Budaya Indonesia Karya Developer Lokal

Stefanus Wahyu
Kamis 13 Agustus 2020, 15:57 WIB

Indonesia merupakan salah satu pasar industri gaming terbesar di Asia, bahkan mungkin dunia. Hanya saja kita masih kurang dalam hal pengembangan game yang merupakan hulu dari industri gaming itu sendiri. Namun Legend of Cendrawasih bisa jadi batu loncat bagi developer game Tanah Air untuk membuktikan diri. 

IDGS, Kamis, 13 Agustus 2020 - Dikembangkan sejak September 2019, proyek terbaru dari Studio Dev.ata tersebut kini sudah dipoles hingga terlihat seperti video game bergrafik mutakhir buatan luar negeri. Selain itu, game ini juga pernah mendapatkan medali emas juara 1 kontes game Gemastik 2019 yang diadakan oleh Universitas Telkom, Bandung.

Menggunakan Unreal Engine sebagai basisnya serta konsep open-world yang luas, proses pengembangan Legend of Cendrawasih yang terus diupdate oleh Dev.ata telah mencakup eksplorasi, visualisasi dunia, serta sistem pertarungan.

 

https://twitter.com/Devata_game/status/1277620307021328389

Legend of Cendrawasih sendiri mengangkat tema budaya lokal Indonesia, sehingga meski berlatar belakang dunia fantasi, nuansa Nusantara terasa sangat kental dalam gameplay-nya, disamping cerita-cerita rakyat yang diadopsi dalam ceritanya.

 

 

Di seberang timur sana, terdapat burung yang sangat cantik, Cendrawasih namanya. "Burung Surga" yang berasal dari Papua tersebut bukan sekedar burung biasa, namun dibaliknya memiliki kisah yang terkenal di masyarakat setempat. Oleh karena itulah developer game asal Bali bernama Dev.ata Game Studio terinspirasi untuk membuat game dari cerita rakyat tersebut.

 

https://www.instagram.com/p/CDbZ3aUD_zA/?utm_source=ig_web_copy_link

 

Berdasarkan kisah yang sudah turun-temurun, burung Cendrawasih merupakan jelmaan dari seorang anak laki-laki bernama Kweiya. Sama dengan cerita aslinya. pihak Dev.ata pun tetap menjadikan Kweiya sebagai karakter utama game besutan mereka. Namun jelas tentu ada sedikit perbedaan hasil dari variasi kreativitas tim Dev.ata.

 

Kweiya, tokoh utama dari Legend of Cendrawasih. (Studio Dev.ata)

Dalam Legend of Cendrawasih, Kweiya harus berpetualang mengeksplorasi berbagai tempat yang diceritakan di Papua dalam balutan nuansa fantasi serta tema khas Indonesia. Selain itu Kweiya juga harus berhadapan dengan para monster yang juga didesain agar khas Indonesia.

Game ini bergenre action-adventure, hack and slash serta kemungkinan besar juga Role-playing Game (RPG). Menurut laporan dari Klimisation.com, pihak developer membocorkan bahwa musuh pertama nanti adalah Suanggi (makhluk mitologi khas Papua) sedangkan musuh terakhirnya adalah naga.

Sayangnya belum ada berita resmi kapan game ini akan dirilis, atau akan hadir di platform mana. Apakah di PC, PlayStaton 4, atau malah konsol next-gen seperti PlayStation 5? Ikuti saja berita terbaru dari Legend of Cendrawasih di Instagram @dev.ata_game atau

Twitter"> @Devata_game.

Dukung terus developer game dari Indonesia ya!

 

(stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Gadget20 Januari 2026, 00:34 WIB

Infinix Note Edge Resmi Rilis Pakai Dimensity 7100 dan Bodi Super Tipis

Infinix baru saja merilis Infinix Note Edge yang menawarkan bodi super tipis 7,2 mm serta performa kencang dari Dimensity 7100 dengan harga mulai dua jutaan saja.
Infinix Note Edge Resmi Rilis Pakai Dimensity 7100 dan Bodi Super Tipis (FOTO: gsmarena)
Gadget20 Januari 2026, 00:33 WIB

GG WP! Google Bakal "Buff" Pixel 11, Ganti Baterai Jadi Gampang Kayak Ganti Cartridge!

Kabar gembira buat para "tukang oprek"! Google baru saja mendaftarkan paten sistem baterai tanpa lem yang bakal bikin perbaikan HP Pixel makin simpel dan anti-ribet.
GG WP! Google Bakal Buff Pixel 11, Ganti Baterai Jadi Gampang Kayak Ganti Cartridge! (FOTO: digitaltrends)
Gadget20 Januari 2026, 00:33 WIB

Fix! Samsung Galaxy Z Flip 8 Bakal "AFK" dari Upgrade Kamera Besar-besaran?

Kabar buruk buat para pemburu konten! Bocoran terbaru mengungkap Samsung Galaxy Z Flip 8 kemungkinan besar nggak akan bawa peningkatan kamera yang signifikan. Yuk, cek detailnya!
Fix! Samsung Galaxy Z Flip 8 Bakal AFK dari Upgrade Kamera Besar-besaran? (FOTO: digitaltrends)
Gadget20 Januari 2026, 00:32 WIB

Siap-Siap Dompet Jebol! Bos Nothing Bocorkan Alasan Harga HP Bakal Naik Drastis Tahun Ini

Kabar buruk buat kamu yang mau upgrade gadget! Carl Pei, CEO Nothing, baru saja kasih peringatan kalau harga smartphone tahun 2026 bakal melonjak gara-gara "perang" memori. Cek detailnya di sini!
Siap-Siap Dompet Jebol! Bos Nothing Bocorkan Alasan Harga HP Bakal Naik Drastis Tahun Ini (FOTO: digitaltrends)
Gadget20 Januari 2026, 00:32 WIB

Windows 11 26H1 Bocor! Bawa Fitur "Pinjaman" dari 25H2, Tapi Jangan Senang Dulu!

Microsoft baru saja mengonfirmasi Windows 11 versi 26H1. Meski bawa fitur baru dari update 25H2, ternyata nggak semua PC bisa mencicipinya. Simak faktanya di sini!
Windows 11 26H1 Bocor! Bawa Fitur Pinjaman dari 25H2, Tapi Jangan Senang Dulu! (FOTO: digitaltrends)
Gadget20 Januari 2026, 00:32 WIB

Browser Samsung Internet Resmi Hadir di Microsoft Store untuk Pengguna Umum

Samsung resmi merilis browser Samsung Internet untuk seluruh perangkat Windows sehingga pengguna kini bisa melakukan sinkronisasi data dari ponsel ke laptop dengan lebih mudah.
Browser Samsung Internet Resmi Hadir di Microsoft Store untuk Pengguna Umum (FOTO: gsmarena)
Gadget20 Januari 2026, 00:32 WIB

Huawei Pura 90 Ultra Siap Gebrak Pasar dengan Kamera 200MP dan Desain Modul Baru

Bocoran terbaru Huawei Pura 90 Ultra mengungkap desain modul kamera horizontal yang unik serta penggunaan sensor telephoto 200MP untuk kualitas zoom maksimal di kelas flagship.
Huawei Pura 90 Ultra Siap Gebrak Pasar dengan Kamera 200MP dan Desain Modul Baru (FOTO: gsmarena)
Gadget20 Januari 2026, 00:31 WIB

Rajanya Baterai! Xiaomi 17 Max Bocor dengan Daya 8.000 mAh, Bakal Jadi yang Terkuat di Serinya?

Xiaomi 17 Max siap dobrak pasar dengan baterai jumbo 8.000 mAh! Intip bocoran spesifikasinya mulai dari Snapdragon 8 Elite Gen 5 hingga kamera periskop yang gahar.
Bocoran Spesifikasi Xiaomi 17 Max dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5 (FOTO: gsmarena)
PC20 Januari 2026, 00:29 WIB

Sabar Ya, Prajurit! Battlefield 6 Season 2 Resmi Diundur ke Februari, Intip Alasan dan Kompensasinya!

Kabar kurang sedap bagi fans Battlefield! Jadwal rilis Season 2 Battlefield 6 dan update REDSEC resmi diundur. Cek tanggal rilis terbaru dan detail item kompensasi gratisnya di sini!
Waduh! Battlefield 6 Season 2 Resmi Diundur, Tapi Tenang Ada Bonus Buat Kamu! (FOTO: gamerant)
Gadget20 Januari 2026, 00:26 WIB

Redmi Turbo 5 Max Hadir Dengan Baterai 9000mAh Yang Sangat Besar

Xiaomi bersiap merilis Redmi Turbo 5 Max yang membawa baterai berkapasitas 9000mAh serta desain tangguh untuk mendukung aktivitas seharian penuh tanpa perlu sering mengisi daya baterai.
Redmi Turbo 5 Max Hadir Dengan Baterai 9000mAh Yang Sangat Besar (FOTO: gsmarena)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.